Manajemen Hubungan Pelanggan pada Perusahaan Layanan Publik Menggunakan Aplikasi Mobile

Authors

  • Jimi Rachman Putra
  • Hendra Yufit Riskiawan

Abstract

Perkembangan teknologi telepon selular semakin pesat, ini dapat dibuktikan dengan banyaknya teknologi telepon seluler yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Teknologi yang sangat berhubungan dengan pertumbuhan telepon seluler adalah sistem operasi Android. Sistem ini memungkinkan pengembang aplikasi untuk mengembangkan aplikasi yang dibuat. Android merupakan platform mobile pertama yang memiliki fitur relatif lengkap, terbuka dan bebas. Lengkap dalam penyediaan peralatan dalam membangun software, terbuka dalam kebebasan mengembangkan aplikasi, bebas yang berarti dapat didistribusikan dan diperdagangkan dalam bentuk apapun. Pesatnya perkembangan teknologi tersebut dan banyaknya pengguna telepon seluler, sangat potensial untuk dimanfaatkan berbagai kebutuhan perusahaan dalam mengelola keperluan pelanggannya. Termasuk untuk menjawab kebutuhan pelanggan yang membutuhkan berbagai informasi perusahaan yang berhubungan dengan mereka. Pada perusahaan layanan publik seperti PDAM Jember, teknologi ini dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan layanan kepada pelanggannya, seperti informasi tagihan, perubahan tarif, layanan, dan sebagainya. Untuk itu pada penelitian ini diimplementasikan sebuah aplikasi mobile untuk meningkatkan kualitas Customer Relationship Management (CRM) bagi para pelanggan yang menggunakan telepon seluler guna mendapatkan berbagai informasi yang mereka butuhkan secara real time dan on position.

Published

03-08-2018

Issue

Section

Artikel