Penggunaan Alat Sterilisasi Sinar UV Type C Portable Untuk Meningkatkan Masa Simpan Susu Kemasan Pada UKM Susu Sapi Rembangan Desa Binaan Kemuning Lor Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember

Authors

  • Azamataufiq Budiprasojo Politeknik Negeri Jember
  • Feby Erawantini Politeknik Negeri Jember
  • Ahmad Rofi'i Politeknik Negeri Jember

DOI:

https://doi.org/10.25047/j-dinamika.v7i2.2790

Keywords:

Sterilisasi, UV tipe C, portable

Abstract

Pandemi COVID-19 sangat berdampak pada masyarakat, tidak terkecuali kalangan yang bergerak pada Usaha Kecil Menengah (UKM). Dengan melimpahnya komoditas dan sumber daya manusia di lingkungan sekitar yang paham betul tentang perawatan dan pengolahan secara alami, maka susu sapi di desa tersebut menjadi andalan di Kabupaten Jember. Kendala utama yang dirasakan adalah turunnya omset penjualan rata-rata produktivitas susu sapi sebesar 120 liter/hari dengan banyak sapi yang produktif sebanyak 8 ekor. Hasil susu perahan sapi hanya dijual ke pengepul dengan harga Rp 7500,-/liter. Namun dengan kondisi di masa pandemi, omset diperoleh turun hingga 60%. Sentuhan teknologi yang dapat meningkatkan kualitas dan masa simpan susu menjadi kendala juga. Sebagai solusi yang diberikan dalam menyelesaikan masalah mitra adalah dengan memberikan sentuhan teknologi berupa alat portable sterilisasi botol kemasan susu produksi UKM dengan menggunakan UV tipe C. Tahapan yang dilakukan adalah analisa masalah dan solusi, pelatihan penggunaan dan perawatan alat, penerapan langsung pada mitra dan evaluasi hasil yang dicapai. Sterilisasi sinar UV merupakan metode sterilisasi secara khusus yang signifikan menurunkan pertumbuhan bakteri akibat pengaruh paparan UV terhadap. Secara umum efektifitas paparan sinar UV pada tempat penyimpanan dipengaruhi intensitas sinar UV dan waktu yang digunakan selama sterilisasi. Dengan terselesaikannya pelatihan penggunaan alat dan perawatan serta evaluasi diperoleh bahwa penggunaan alat tersebut dihasilkan bahwa telah terjadi penurunan jumlah lemak dari 9,34 menjadi 5,79 atau terjadi penurunan sebesar 38%. Bahan kering tanpa lemak terjadi kenaikan dari 7,875 menjadi 8,345 yang berarti terjadi kenaikan sebanyak 5,97 %. Untuk kandungan protein, lactosa dan nilai densitas terjadi kenaikan dengan rata-rata 6% dan banyak bakteri yang masih ada pada susu yang diproduksi yaitu terjadi penurunan jumlah bakteri yaitu 6,91 x 10 2 ke 1,96 x 10 2 . Dari hasil laboratorium tersebut dapat dihasilkan bahwa dengan alat meningkatkan masa simpan susu sehingga tidak mudah basi dan berkualitas

Downloads

Download data is not yet available.

References

D. N. Ariyanti and E. S. Hani, “STRATEGI PEMASARAN SUSU SAPI PERAH RAKYAT DI DESA KEMUNING LOR.”

F. Erawantini, B. Hariono, A. Budiprasojo, and T. D. Puspitasari, “PENINGKATAN KETRAMPILAN PETERNAK SUSU PERAH DALAM PROSES PENANGANAN PEMERAHAN SUSU DI MITRA PRODUKSI SUSU PASTEURISASI BERBASIS TEKNOLOGI MEDAN PULSA LISTRIK TEGANGAN TINGGI,” J-Dinamika J. Pengabdi. Masy., vol. 5, no. 2, 2020.

B. Hariono, “Pengembangan Sistem Pasteurisasi Berbasis Kombinasi Ultraviolet (UV) dan Medan Pulsa Listrik Tegangan Tinggi (HPEF) untuk Susu Kambing,” Disertasi Sekol. Pascasarj. IPB. Bogor, 2012.

D. N. Irawan, “Manajemen Pemeliharaan Sapi Perah Fase Laktasi Di Upt Pembibitan Ternak Dan Hijauan Pakan Ternak Rembangan Laporan Praktik Kerja Lapang,” 2020.

R. O. Pratiwi, R. Hartadi, and J. A. Ridjal, “ANALISIS KELAYAKAN FINANSIAL DAN STRATEGI PENGEMBANGAN.”

N. Upadhyay, C. T. M. Kumar, H. Sharma, S. Borad, and A. K. Singh, “Pulse electric field processing of milk and milk products,” Non-Thermal Process. Foods. CRC Press (Taylor Fr. Boca Raton,(Florida, USA), 2019.

B. Hariono, R. Wijaya, M. F. Kurnianto, K. B. Seminar, and A. Brilliantina, “Quality of Goat’s Milk Exposed Ultraviolet and High Pulsed Electric Field,” in IOP Conference Series: Earth and Environmental Science, 2020, vol. 411, no. 1, p. 12052.

A. Budiprasojo, F. Erawantini, and L. Mauquta, “Antibacterial and Radiant Heat Absorbing Effects on TiO2 Based Resins,” Food Agric. Sci. Polije Proc. Ser., pp. 218–227, 2021.

M. M. Delorme et al., “Ultraviolet radiation: An interesting technology to preserve quality and safety of milk and dairy foods,” Trends Food Sci. Technol., 2020.

W. Murwonugroho, S. Gunawan, and A. Rinanti, “PEMBUATAN PIRANTI ‘URUP-URIP’ PENYINARAN UV BERTENAGA SURYA: UPAYA STERILISASI BAKTERI PADA HASIL PANEN TANAMAN SAYUR DI CIANJUR, JAWA BARAT,” JUARA J. Wahana Abdimas Sejah., vol. 2, no. 1, pp. 80–87, 2021.

A. Rofi’I, A. Budiprasojo, RE. Rachmanita, DA Prasetyo, “PEMANFAATAN ETHNOSCIENCE BERORIENTASI PEMBELAJARAN TEKNOLOGI TEPAT GUNA PADA KELOMPOK GURU GUGUS KARANGREJO GUNA MENYIAPKAN SISWA KOMPETEN DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0” J-Dinamika J. Pengabdi. Masy., vol. 5, no. 2, pp. 5-10, 2020

Published

2022-08-30

How to Cite

[1]
A. Budiprasojo, F. Erawantini, and A. Rofi’i, “Penggunaan Alat Sterilisasi Sinar UV Type C Portable Untuk Meningkatkan Masa Simpan Susu Kemasan Pada UKM Susu Sapi Rembangan Desa Binaan Kemuning Lor Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember”, j-dinamika, vol. 7, no. 2, pp. 163–172, Aug. 2022.

Issue

Section

Article

Similar Articles

1 2 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)